Senin, 30 Agustus 2010

matahari di malam hari


log out, beranjak dari depan monitor, bakar sebatang rokok yang sudah tidak baru lagi dan menatap langit-langit kamar kecil, kumuh dan penuh tumpukan sampah kering.

lewat tengah malam, sepertinya atap rumah menunggu. yaa salah satu tempat idaman untuk bercanda gurau dengan para penghuni langit di malam hari atau mungkin sebagai wadah untuk melayang dengan rumput tanpa adanya kekhawatiran dan rasa was - was dari musuh haha.. cuih..

sepertinya yang lewat barusan tidak asing, yaa bintang jatuh yang ku anggap sebagai matahari di malam hari yang selalu menemani diriku berada di fase tinggat tinggi melawan kebiasaan hidup di malam hari :)

berbahagialah dengan insomniamu... :)

Surat Untuk Tuhan




mungkin saya kurang ajar jika menulis surat kepada TUHAN dengan tinta rotring atau pensil 2B, terus harus dengan tinta apa ?
tinta yang terbuat dari cairan perasan kitab, atau cairan dari daun yang kering, atau mungkin cairan yang sama sekali tidak mengandung zat kimia berbahaya ? :)
tinta apapun juga, semoga bisa sampai ke-TUHAN.

TUHAN, apa kamu lihat yang mengaku sebagai hambamu merusak dan mengotori negaraku dengan darah sodaranya sendiri.?

TUHAN, apa kamu rasa apa yang di rasa hambamu ketika anak, suami, istri, adik dan kakaknya tergeletak tak berdaya oleh pentungan yang mengaku sebagai hambamu.?

TUHAN, apa kamu dengar jerit tangis air mata dari hambamu yang tersiksa oleh laras dan pantat senapan yang mengaku sebagai hambamu.?


TUHAN, apa kamu marah aku mengirim surat padamu malam ini.?

Jumat, 27 Agustus 2010

"anti-media"

"sampai sejauh mana kamu pertahankan idealisme mu untuk tidak mengkomsumsi "media" dalam kehidupan sehari-hari mu ?
hanya hari ini ? seminggu lagi ? sebulan ? atau mungkin tahun depan ?

ujung-ujungnya kalian berada di depan layar monitor sambil browsing/donlot lagu-lagu dan pidio band favorit kamu. paling tidak itu salah satu contoh kalian menggunakan media.

apa menurut mu itu bukan media ?

media adalah sumber informasi, sebagai informasi sudah pasti membuat kita tahu apa yang belum kita ketahui sebelumnya.

ayolah teman, tidak usah terlalu radikal jika ujung-ujungnya kalian jilat ludah sendiri...

kita tak akan bisa buat perubahan yang lebih baik tanpa media, kita tidak bisa menyampaikan pesan-pesan dalam bentuk tulisan dan lagu tanpa adanya media. media bukan cuma tv, koran dan radio, tapi media ada di sekitar kita.

"pacarmu menelvon dan memberitahukan bahwa kabarnya baik-baik saja"
itu juga adalah media, menurutku media romantis haha :P

so...? jangan-lah terlalu percaya padaku, jadilah diri sendiri dan tetaplah jadi "punk rock anti media yang bermain facebook", kalian lebih lucu dari boneka barbie berambut pirang sedang bercermin.

Terorisme Dan Forum Pembela Agama

fasih menggunakan bahasa arab dan lancar menghafalkan surat-surat al-kitab, tidak menutup kemungkinan kalau mereka muslim. siapa yang bisa tahu apa yang ada di hati dan pikiran setiap manusia.?

contoh : ada 2 perusahaan amerika yang non-muslim mempelajari bahasa dan isi kitab muslim lalu membuat kitab-kitab palsu atas nama muslim, termasuk Al Qur'an yang diterjemahkan oleh para orientalis. mungkin dengan harapan muslim akan terpecah, saling mangsa dan saling bunuh terhadap sesama.

terus apa bedanya dengan terorisme dan forum pembela agama ? siapa yang tahu kalau mereka menganut ajaran muslim ? melukai dan membunuh sesama. atau mungkin dari segi ber-retorika-nya dan dari cara berpakaiannya ? jangan-kan segi retorika dan berpakaianya, kitab pun bisa di palsukan.

"kalian ingin mengatakan kalau 2 perusahaan amerika tersebut berbeda dengan terorisme dan forum pembela agama yang tumbuh berkembang di indonesia ?

dari segi aktifitasnya memang berbeda, tapi tujuannya tetap sama. mengadu domba agama dengan menggunakan muslim sebagai pedang dan perisainya.

"musuh peradaban masa depan adalah kaum fundamentalis semua agama", fanatisme sempit dan fanatik berlebihan yang menganggap agama-nya paling benar dan memandang remeh agama lain.

"orang-orang bodoh yang terobsesi dengan perang salib dan ingin membumi hanguskan indonesia dengan obsesinya menjadi pahlawan agamanya"

luka...

"jika berulang kali jatuh ke lubang yang sama, sangat bodoh-lah kita dalam berpikir untuk mengambil keputusan"

menurutku, pengalaman di masa lalu-lah yang paling berharga untuk menghadapi masa depan.

"terkadang ada luka yang tak bisa terlihat" hanya bisa di ingat dan di rasakan betapa sakitnya luka itu...

walaupun kamu berganti nama, berpindah negara, berganti identitas atau berganti kulit seribu kali pun. luka itu tetap membekas karena itu adalah masa lalu mu yang ter-LUKA...

"Bintang"

tak selamanya bintang itu indah dan terang, ada bintang yang selalu bersedih dan ingin mati dengan garis senyum manufaktur.

jika saya di perkenangkan untuk berhadapan dengan bintang, ingin sekali memeluknya dan mencium keningnya lalu menusukkan belati tepat di belakang lehernya. sehingga saya tak pernah lagi melihat bintang yang bersedih dan ingin
mati dengan garis senyum yang manufaktur. :)

Kamis, 26 Agustus 2010

Yin Dan Yang

saya yakin setiap manusia memiliki energi yin dan yang, sifat baik dan buruk.

harum dan bau, tinggi dan pendek, hitam dan putih, kaya dan miskin. ini hanya beberapa pasang kalimat yang selalu kita temui di kala melangkah keluar dari pintu rumah menuju ke jalan.

yang jadi masalah adalah kalimat "halal dan haram"...?

menurutku : yang halal semakin di persempit di kalangan masyarakat miskin kota dan yang haram semakin di perluas di kalangan manusia-manusia yang punya kekuasaan di negara ini.

hey.. ada apa ini ???

apakah kalian sudah halal ?
apakah kalian sudah suci ?
apakah kalian yang menciptakan halal dan haram ?

"you motherfucker"

"amal bukan berapa banyak tempat ibadah kalian bangun dan berapa banyak tempat prostitusi kalian hancurkan, tapi seberapa bisa kalian menerima sesama"

"ero - ero" ( terserah saya )

yaa... inilah kalimat "mati" yang selalu terdengar saat kalian menemukan jalan buntu, di waktu berdebat mungkin?, atau sedang mengandalkan sesuatu yang jauh dari jangkauanmu dan dengan cepat temanmu membantah apa yang kamu pikirkan saat itu...

kita berada di dunia yang sudah sangat praktis, tinggal bagaimana cara mengfungsikannya ( kebanyakan menggunakan uang ). atau bisa di bilang "semuanya sudah ada", atau mungkin kita berada di dunia "ero-ero"..? haha..

saya tidak menyuruhmu menjadi diri orang lain, tapi kenyataan kalian seperti "bintang papan atas tanpa apa-apa" yang bisa membuatku dan sebagian orang lain berbangga.

mungkin "kau, aku dan mereka" hanya posser yang mengandalkan sesuatu yang memang sudah ada.?

apa yang belum ada ?
siapa yang belum ada ?
dimana yang belum ada ?
kemana yang belum ada ?

"ini hanya tulisan dan ini ero-eroku" :)